Cara membuka Rekening BNI Tapenas

BNI Tapenas adalah salah satu jenis rekening Tabungan berjangka yang ada di Indonesia. nama BNI Tapenas sendiri merupakan kepanjangan dari BNI Tabungan Perencanaan Masa Depan.

Manfaat dari BNI Tapenas adalah sbb :
  • Kepastian dana untuk tujuan di masa depan
  • Meningkatkan kedisiplinan dalam menabung.
  • Mendapatkan manfaat asuransi bebas premi
  • Sarana investasi dengan mendapat bunga lebih tinggi dibandingkan Tabungan biasa
Sedangkan keunggulan dari BNI Tapenas adalah sbb : 
  • Pilihan Pembayaran klaim asuransi yang fleksibel yaitu setoran bulanan dilanjutkan s.d jatuh tempo atau akumulasi setoran bulanan dibayarkan sekaligus dimuka (lump sum)
  • Tersedia dalam pilihan mata uang IDR dan USD
  • Rekening afiliasi harus dalam mata uang yang sama
  • Bebas menentukan jangka waktu mulai 2 tahun sd 18 tahun
  • Bebas menentukan setoran bulanan mulai Rp. 100.000,- sd Rp. 5.000.000 (kelipatan Rp 50.000,-) atau USD 20 sd USD 500 (kelipatan USD 10)
  • Bebas menambah dana diluar setoran bulanan (setoran tambahan) dengan menyetor langsung ke rekening BNI Tapenas
  • Seorang nasabah dapat membuka lebih dari satu rekening Tapenas BNI untuk lebih dari satu calon penerima manfaat
  • Ada pilihan asuransi tambahan (tanpa pemeriksaan kesehatan) dengan manfaat asuransi yang lebih besar yang terdiri dari asuransi jiwa dan asuransi kesehatan
  • Manfaat asuransi akan tetap diberikan kepada nasabah walaupun nasabah memiliki pertanggungan asuransi sejenis pada lembaga asuransi lain (dapat double klaim)
  • Nilai manfaat pertanggungan asuransi hingga Rp. 1,5 Milyar (BNI Tapenas IDR) atau USD 150,000 (BNI Tapenas USD) per rekening Nasabah dengan nilai maksimal Rp. 6 Milyar (BNI Tapenas IDR) atau USD 600,000 (BNI Tapenas USD) per Nasabah
  • Pilihan Pembayaran klaim asuransi yang fleksibel yaitu setoran bulanan dilanjutkan s.d jatuh tempo atau akumulasi setoran bulanan dibayarkan sekaligus dimuka (lump sum)
  • Dapat dilakukan penambahan jangka waktu dan setoran bulanan

Kenapa BNI Tapenas ?

Untuk penulis sendiri lebih tertarik karena setoran awal nya yang murah dan bunga yang menarik.
Untuk setoran awal di sini cukup dengan Rp. 100.000,- saja sudah bisa buka rekening ini.
Sedangkan untuk suku bunganya di kenakan 4 % p.a untuk rekening bermata uang rupiah (IDR).
Untuk rekening bermata uang Amerika Serikat (USD) suku bunganya di kenakan 1% p.a.


Untuk biaya administrasinya sendiri sbb :
1. Biaya pengelolaan rekening Rp. 18.000,- / tahun. Ini di bukukan pada saat akhir tahun.

2. Biaya pajak atas bunga yang di bayarkan sebesar 20%

3. Tidak ada biaya bila terjadi gagal auto debet.

4. Tidak ada biaya penutupan rekening pada saat jatuh tempo.

5. Apabila nasabah yang ingin menutup rekening sebelum jatuh tempo akan di kenakan biaya minimum Rp. 100.000,- sampai 1% dari nilai jumlah rekening yang di tutup.

Untuk BNI Tapenas sendiri berlaku sistem auto debet yang selalu di lakukan setiap tanggal 5 setiap bulannya.

Bila tertarik untuk membuka rekening BNI Tapenas, berikut syarat syaratnya :
  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia minimal 17 tahun atau 65 tahun saat jatuh tempo
  • Memiliki identitas diri (KTP/SIM/Paspor)
  • Memiliki rekening afiliasi :
    1. Afiliasi BNI Tapenas IDR yaitu BNI Taplus, BNI Taplus Bisnis Perorangan atau BNI Giro Perorangan
    2. Afiliasi BNI Tapenas USD yaitu BNI Dollar atau BNI Giro USD Perorangan
  • Mengisi formulir aplikasi BNI Tapenas
Semoga bermanfaat. Terima kasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Share biaya melahirkan di rumah sakit bekasi tahun 2020

Share biaya melahirkan caesar di Rs. Permata Bekasi tahun 2020

Paket Bridal di San San Bridal Jakarta tahun 2020